TNI

Korem 132/Tadulako Dukung Sosialisasi Pelindungan Pekerja Migrasi Indonesia

7
×

Korem 132/Tadulako Dukung Sosialisasi Pelindungan Pekerja Migrasi Indonesia

Sebarkan artikel ini

Palu – patroligrup.com – Danrem 132/Tdl yang diwakili Kepala Seksi Operasi (Kasiops) Kasrem 132/Tadulako,Kolonel Inf Boby Marsusitaning.S.D., menghadiri Sosialisasi Pelindungan Pekerja Migrasi Indonesia yang digelar di Gelora Bumi Kaktus, Palu, pada Jumat (21/2/2025).

Menteri Pelindungan Pekerja Migrasi Indonesia/BP2MI, H. Abdul Kadir Karding, S.Pi., M.Si.,Dalam sambutannya, menekankan pentingnya edukasi sejak dini untuk membekali generasi muda dengan informasi yang tepat mengenai mekanisme keberangkatan dan perlindungan bagi para calon pekerja migran. Ia mengimbau agar peserta dapat menghindari praktik ilegal dan penipuan yang kerap terjadi dalam dunia ketenagakerjaan internasional.

“Hari ini, kita harus memastikan bahwa informasi yang diterima generasi muda sudah sesuai dengan prosedur resmi agar tidak terjadi kesalahpahaman yang dapat merugikan di kemudian hari,” ujar Menteri Abdul Kadir Karding. Ia juga menyampaikan dukungan penuh kepada seluruh pihak yang terlibat dalam program pelindungan pekerja migran.

Kolonel Inf Boby Marsusitaning,menyatakan Korem 132/Tadulako mendukung program-program pemerintah terkait perlindungan tenaga kerja migran. Partisipasi aktif siswa-siswi dalam kegiatan ini diharapkan mampu menumbuhkan kesadaran akan pentingnya jalur legal dan prosedur resmi dalam meniti karier di luar negeri.

Acara yang berlangsung dengan penuh antusiasme ini menjadi salah satu langkah strategis untuk meningkatkan pemahaman dan perlindungan bagi para pekerja migran Indonesia, sekaligus menyiapkan generasi muda menghadapi tantangan global di masa depan.

Sosialisasi ini mendapat respons positif dari para peserta, yang antusias bertanya mengenai peluang kerja, prosedur resmi, serta perlindungan bagi pekerja migran Indonesia. Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan para siswa-siswi dapat lebih memahami pentingnya jalur legal dalam bekerja di luar negeri serta turut menyebarkan informasi ini kepada lingkungan sekitar mereka.

Acara di lanjutkan dengan Lomba baris berbaris tingkat provinsi untuk di bawa ke tingkat nasional
( fitri )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Example 728x250 Example 728x250