Polri

Kunjungi Polres Touna, Kasubdit Bintibsos Berikan Arahan Kepada Personel Bhabinkamtibmas

19
×

Kunjungi Polres Touna, Kasubdit Bintibsos Berikan Arahan Kepada Personel Bhabinkamtibmas

Sebarkan artikel ini

TOUNA – patroligrup.com – Direktorat Binmas Polda Sulteng mengunjungi Polres Tojo Una Una (Touna) dalam rangka melakukan kegiatan pembinaan kepada personel Sat Binmas Polres Touna dan Bhabinkamtibmas Polsek jajaran.

Kunjungan yang dilaksanakan pada Selasa (11/02/2025) tersebut dipimpin oleh Kasubdit Bintibsos Dit Binmas Polda Sulteng Kompol Dg. Agus Tola, S.H. didampingi AKP Zainuddin, Aipda A. Fandi dan Briptu Kian.

Kegiatan yang berlangsung di aula Rupatama ini di hadiri oleh Kasat Binmas AKP Ngatimin, KBO Sat Binmas Ipda Riono, para Kanit Sat Binmas, Kanit Binmas Polsek jajaran serta para Bhabinkamtibmas.

Dalam arahannya, Kasubdit Bintibsos Kompol Dg. Agus Tola, S.H. menyampaikan kepada para anggota Sat Binmas dan para Bhabinkamtibmas agar meningkatkan skil dan keahlian serta pengetahuan.

“Kami minta kepada seluruh anggota agar meningkatkan skil dan keahlian serta pengetahuan guna menunjang pelaksanaan tugas kepolisian dilapangan,” tegas kasubdit Bintibsos Kompol Agus Tola.

Kompol Agus juga menekankan kepada anggota untuk memperbaiki atitude atau perilaku saat berhadapan dengan masyarakat. “Terapkan lima “S”, senyum, sapa, salam, sopan santun,” kata Kompol Agus.

“Tingkat kegiatan pengamatan deteksi, sambang, pembinaan penyuluhan dan wawancara kepada masyarakat guna menjamin terciptanya situasi kamtibmas tetap aman dan terkendali,” pesannya lagi.

Diakhir arahannya, Kompol Agus meminta para Bhabinkamtibmas agar senantiasa meningkatkan koordinasi, komunikasi serta kolaborasi dengan intansi terkait dalam penanganan permasalahan yang terjadi di masyarakat.

Sementara itu, Kasat Binmas AKP Ngatimin mengucapkan terima kasih kepada Kasubdit Bintibsos dan rombongan karena telah berkunjung ke Polres Touna untuk memberikan arahan dan pembinaan kepada personel.

“Kami berterima kasih kepada Kasubdit dan rombongan yang telah bersedia hadir di Polres Touna. Kami akan berupaya melaksanakan arahan dan penekanan dari Kasubdit Bintibsos,” ungkap Kasat Binmas AKP Ngatimin.( Fitri )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Example 728x250 Example 728x250